UMKM ALISA KHADIJAH ICMI BEKASI MENYAMBUT GEBYAR TAHUN BARU DENGAN ROAD SHOW MAL TO MAL

Bisnis, Komunitas213 views

BEKASI – BEKASIHARIINI.COM – UMKM Alisa Khadijah ICMI Kab. Bekasi semakin menggeliat, setelah bekerja sama dengan berbagai pihak swasta dan instansi pemerintah, tanggal 16 Desember 2021, UMKM melalui program Bazar Mal to Mal mulai memperkenalkan berbagai produknya pada konsumen Mal BTC dalam acara Gebyar UMKM Tahun Baru di Mal BTC (Bekasi Trade Centre).

Acara yang dibuka oleh Asdep Pembiayaan dan Penjaminan Perkoperasian Kementerian Koperasi dan UKM bapak Drs. Suyatno, M.Si yang juga dihadiri Manager Operasional Mal BTC Bekasi dan pelaku UMKM lebih kurang sebanyak 80 orang yang dibina oleh Alisa Khadijah ICMI Kab. Bekasi.

Kegiatan road show Mal to Mal ini menurut Sri Sugiarti, SE, S.Ip selaku Ketua DPC Alisa Khadijah ICMI Kab. Bekasi, adalah untuk mendorong pelaku UMKM terus bergerak, berproduksi dan terlibat aktif memasarkan produk-produk mereka, mulai dari Warung Desa sampai ke Mal-Mal di Kabupaten maupun Kota Bekasi.

Lebih lanjut dikatakan Sri Sugiarti, SE, S.Ip, kegiatan Bazar dan road show Mal to Mal ini sebagai wujud partisipasi pelaku UMKM untuk mengisi berbagai Mall yang ada di kota-kota besar dengan produk-produk asli Indonesia yang bermuatan local wisdom yang berke-Indonesiaan.

Setelah sukses melaksanakan road show UMKM di Hollywood Junction, kita melihat ada peluang dan respon konsumen terhadap produk yang dihasilkan oleh pelaku UMKM, tentu momentum ini harus dimanfaatkan agar usaha kecil menengah tidak tenggelam.

Menurut Sri Sugiarti, pelaku UKM dan UMKM sangat banyak, mereka harus terus di dukung dan dimotivasi untuk berproduksi guna memenuhi kebutuhan konsumen, sebab, jika pelaku UKM/UMKM tidak berproduksi, usaha mereka bisa tutup dan mati.

Dorongan dan semangat yang disampaikan oleh Asdep Pembiayaan dan Penjaminan Perkoperasian Kementerian Koperasi maupun Direktur Operasional Mal BTC, pesan yang disampaikan sangat berarti dan sekaligus mendorong pemilik Mal, baik yang ada Kab. Bekasi maupun Kota Bekasi agar membuka ruang selebar-lebarnya bagi pelaku UKM/UMKM sebagai mitra penyediaan produk kebutuhan rumah tangga dan keluarga pada Mal-Mal tersebut.

Mengakhiri paparannya, Sri Sugiarti terus mengajak pelaku UMKM untuk tetap “berkarya hebat mendunia”, kemandirian jangan sampai hilang, dengan produk berkualitas yang dihasilkan, insya Allah, Mal-Mal besar menanti kita. (RED.)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *