Rayakan Dirgahayu ke-3, Relawan BN Holik Gelar Donor Darah

BEKASI | BEKASIHARIINI.COM | Meriahkan Dirgahayu ke-3, Relawan BN Holik yang dikomandoi Bunda Yeti menggelar kegiatan donor darah, yang diselenggarakan di Kantor Relawan BN Holik Qodratullah Kampung Cijingga, Desa Serang, Kecamatan Cikarang Selatan, pada Kamis (20/10/2022).

Ketua DPRD Kabupaten Bekasi, BN Holik Qodratullah mengatakan, hari ini adalah kegiatan donor darah yang ke empat yang diinisiasi oleh relawan, dan sangat membantu sesama yang memerlukan transfusi darah. Kegiatan tersebut dalam rangka ulang tahun atau anniversary relawan BN Holik Qodratullah yang ke-3.

“Kegiatan donor darah ini yang ideal bagi relawan BN Holik,” kata Ketua Dewan asal Cikarang Selatan ini, kepada awak media.

Sejarah awal terbentuknya relawan BN Holik Qodratullah, saat ia terpilih menjadi anggota DPRD Kabupaten Bekasi, waktu itu ada acara temu kangen dengan kader. Dari situlah terbentuknya relawan BN Holik Qodratullah.

Alhamdulillah, 20 Oktober 2022 ini ulang tahunnya yang ke tiga, selamat dan sukses,” jelasnya.

Dalam kesempatan sama, Ketua Relawan BN Holik, Bunda Yeti menegaskan, kegiatan donor darah ini bekerjasama dengan PMI Kabupaten Bekasi, dengan peserta yang daftar sekitar 64 orang yang terdiri dari relawan, warga sekitar dan ada juga dari warga yang lewat, kemudian daftar untuk donor darah.

“Insya Allah kegiatan sosial seperti ini akan terus berlanjut, dan wacana kedepannya akan ada kemah bersama dengan para awak media, dan saya ucapkan terima kasih kepada Ketua DPRD, tim PMI Kabupaten Bekasi, serta relawan lainnya yang telah telah membantu acara ini hingga sukses.” pungkasnya.

(CP/red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *