Kunjungi Sekolah, Polsek Sukatani gelar Kegiatan Police Goes To School

Berita, Sosial67 views

Kabupaten Bekasi, | BEKASIHARIINI.COM | – Polsek Sukatani melaksanakan Kunjungan Dalam rangka kegiatan Police Goes To School SMK Teknikom, Desa Suka Rukun, Kamis (23/09/24).

Kaapolsek Sukatani AKP Gianto, menyampaikan Giat tersebut di lakukan dengan memberikan pembinaan dan penyuluhan tentang Sosialisasi berlalu lintas dijalan raya dan Ketentuan penggunaan kendaraan bermotor untuk tidak menggunakan Knalpot Debrong, Hindari Kekerasan di lingkungan Sekolah (Bullying), serta Jauhi obat-obatan terlarang dilingkungan sekolah.

“Kami memberikan pemahaman kepada para siswa agar tidak termakan hoak yang sering muncul di Medsos, tidak melakukan tindakan Bullying atau Perundungan baik secara verbal ataupun fisik yang dapat menyebabkan korban merasa depresi, kecemasan, stress serta kehilangan rasa kepercayaan diri terutama di lingkungan pelajar dan maraknya tawuran antar pelajar yang mengakibatkan korban jiwa serta Penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar dan perlunya kesadaran diri tentang berlalu lintas agar menggunakan helm dan memakai kenalpot standard”, kata Kapolsek

Menurutnya, adapun faktor kenakalan yang kerap terjadi dapat disebabkan oleh faktor Individu dan faktor Lingkungan.

“Untuk itu peran orang tua dilingkungan rumah maupun Guru di sekolah sangat penting dalam membentuk karakter anak-anak”, tuturnya.

Program Police Goes To School ini merupakan implementasi melaksanakan kunjungan ke sekolah-sekolah di Wilayah hukum Polsek Sukatani.

“Program Police goes to school ini salah satunya adalah menjadi pemateri dalam kegiatan sosialisasi di sekolah-sekolah yang merupakan wujud nyata kehadiran dan kepedulian Polri dalam memelihara keamanan dan ketertiban di lingkungan sekolah dan di jalan raya”, pungkasnya. (Red)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *