- Advertisement -spot_img
Jumat, Januari 9, 2026
BerandaBeritaEdukasi Pelajar, Kapolsek Setu Tekankan Bahaya Bullying dan Judi Online

Edukasi Pelajar, Kapolsek Setu Tekankan Bahaya Bullying dan Judi Online

- Advertisement -spot_img

Setu, | BEKASIHARIINI.COM | – Dalam upaya memperkuat pembinaan dan edukasi terhadap pelajar, Kapolsek Setu AKP Usep Aramsyah bersama Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Desa Cibening melaksanakan program Police Go To School di SMK Putra Bangsa, Desa Cibening, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, pada Selasa (10/11/2025).

Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 WIB tersebut turut dihadiri oleh Peltu Darwan selaku Bhabinsa, para dewan guru, serta ratusan siswa/i SMK Putra Bangsa. Dalam penyuluhan tersebut, Kapolsek Setu menyampaikan sejumlah pesan penting terkait pembinaan karakter, disiplin, dan pencegahan kenakalan remaja.

Baca Juga  Parkir Ilegal di Depan Mapolres Karawang Picu Macet dan Rawan Kecelakaan

AKP Usep Aramsyah mengimbau para siswa agar bijak menggunakan media sosial dan tidak mudah terprovokasi oleh konten negatif. Ia juga menekankan pentingnya menaati peraturan sekolah serta menghindari perilaku yang dapat merugikan diri sendiri maupun lingkungan.

Selain itu, Kapolsek menegaskan agar pelajar menjauhi perkelahian antar pelajar, narkoba, judi online, dan tindakan bullying yang dapat berdampak serius pada masa depan siswa. Ia juga meminta agar pelajar tidak ragu melaporkan permasalahan kepada pihak sekolah maupun Bhabinkamtibmas.

Melalui kegiatan ini, Polsek Setu berharap tercipta sinergi kuat antara pihak sekolah dan Kepolisian dalam menjaga situasi Kamtibmas yang aman, kondusif, serta membangun hubungan harmonis antara Polri dan masyarakat.

Baca Juga  Operasi Kejahatan Jalanan Polsek Babelan, Pengendara Diberi Teguran dan Imbauan Kamtibmas

Kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan mendapat respons positif dari pihak sekolah maupun para siswa.

 

 

- Advertisement -spot_img

Tag Populer

spot_img

Berita Lainnya

- Advertisement -spot_img
16,985FansSuka
2,458PengikutMengikuti
61,453PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Berita Teratas

Peristiwa

- Advertisement -spot_img
error: Content is protected !!