AOB Peduli, Berbagi Nasi Kotak Setiap Hari Di Bulan Ramadhan

Komunitas, Sosial189 views

KAB. BEKASI | BEKASIHARIINI.COM | Keberkahan dibulan Ramadhan dalam meningkatkan ketaqwaan dan keimanan pada Allah SWT, menjadi ajang berlomba lomba dalam kebaikan, ( fastabiqul khoirot) untuk mendapatkan kebaikan dan keberkahan dari Allah SWT.

Aliansi Ormas Bekasi (AOB) yang selalu peduli dan berbagi kepada anak yatim, kaum duafa terus bergerak menumbuhkan rasa cinta kasih peduli terhadap sesama dengan rutin melakukan giat sosial berbagi takjil dan nasi kotak setiap hari di wilayah kabupaten Bekasi.

Pada Kamis 07/04/2022, Anggota AOB membagikan Takjil berupa nasi kotak di sekitaran kawasan Jababeka Cikarang Bekasi, yang koordinir Irfan Fadilah selaku Bendahara AOB.

Pada Jumat ini, ( 08/04) AOB rencananya membagikan Takjil dengan tim bergantian yang sudah disusun dan diprogramkan oleh pengurus AOB.

Irfan Fadilah ketika di hubungi Awak media mengatakan, bahwa AOB sudah terbiasa melakukan giat sosial ini berbagi ini bukan saja di bulan Ramadhan 1443 H ini di hari hari biasa pun AOB, tetap melakukan giat ini.

“Pada intinya Berbagi itu indah, hadir AOB adalah bagian dari masyarakat yang selalu hadir ditengah tengah masyarakat dan selalu berkomitmen membatu program Pemkab Bekasi dalam segala bidang, dan ini menjadi tujuan utama , dari masyarakat, untuk masyarakat oleh masyarakat.

” Saya selaku Bendahara AOB mengajak warga masyarakat untuk menumbuhkan rasa peduli dan berbagi kepada yang tidak mampu, yang membutuhkan, khususnya kepada anggota AOB, agar kita selalu di berikan kesuksesan, kemudahan dalam urusan serta di berikan keselamatan dan perlindungan, dan juga dijauhkan dari dampak pandemi covid-19 ini yang setiap saat mengancam khususnya di Kabupaten Bekasi,”tutup Irfan Fadilah. (Red.)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *