ASPHRI Gelar Halal Bil Halal, Yosminaldi Ajak Anggota Kompak dan Sinergis Dengan Pemkab Bekasi

Bisnis, Komunitas616 views

KABUPATEN BEKASI | BEKASIHARIINI.COM | Asosiasi Praktisi Human Resource Indonesia (ASPHRI ) menggelar kegiatan Halal BiHalal bersama antar jajaran pengurus, anggota dan mitra kerja.

 

Dengan mengusung tema “ASPHRI Siap Menjadi Lokomotif Hubungan Industrial Pancasila Untuk Dunia Ketenagakerjaan Indonesia Yang Lebih Baik “, kegiatan ini digelar di Java Palace Hotel, Jababeka II, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (4/6/2022).

Dihadiri Ketua Umum ASPHRI, Dr (C). Yosminaldi SH.,MM., Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Bekasi, Suhup SH.,MM., Perwakilan Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Kabupaten Bekasi, Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kabupaten Bekasi, dan Dewan Pengawas ASPHRI.

Dalam sambutannya, Ketua Umum ASPHRI, Yosminaldi mengatakan acara halal bi halal ini digelar untuk saling memaafkan dan mempererat tali silaturahmi antar sesama praktisi Human Resource yang tergabung dalam keanggotaan ASPHRI.

“Acara ini kami gelar sebagai bentuk wujud syukur serta ajang silaturahmi mempererat keakraban. Dan melalui momentum Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah ini, Mari kita jaga kebersamaan, persatuan, persaudaraan dan kekompakan. Agar ASPHRI bisa menjadi organisasi yang benar-benar kredibel yang dipercaya di Indonesia,” ujar Yosminaldi.

Ia pun berharap praktisi HR semakin solid dan terus berkembang bersama. Serta benar – benar aktif dalam kepengurusannya.

“Insya Allah, ASPHRI akan bersinergi dengan Pemerintah daerah Kabupaten Bekasi, sebagai bentuk wujud ASPHRI dalam memberikan konstribusi meningkatkan mutu dan kualitas anak bangsa,” ucapnya.

Ditempat yang sama, Wakil Dewan Pengarah ASPHRI, Fatullah berharap kegiatan halal bil halal ini bisa meningkatkan koordinasi antar sesama pengurus ASPHRI, juga dengan Pemerintah Kabupaten dan Stake Holder terkait.

“Semoga halal bil halal ini bukan menjadi halal bil halal politik namun menjadi halal bil halal ekonomi,”ucapnya.

“Semoga juga halal bil halal ini bisa meningkatkan koordinasi, Karena yang paling sulit dan susah adalah koordinasi, oleh karena itu mari kita tingkatkan koordinasi antara ASPHRI, Dinas Ketenagakerjaan, juga Kadin. Disinilah kita bisa membantu anak- anak kita bekerja,” ungkapnya berpesan.

Sementara itu, Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Bekasi , Suhup mengungkapkan bahwa tema kegiatan ASPHRI dalam kegiatan halal bi halal ini sesuai dengan semangat Kabupaten Bekasi.

Dimana pemerintah kabupaten (Pemkab) melalui Dinas Ketenagakerjaan terus menggali potensi ketenagakerjaan yang sangat luar biasa.

“Ada 10.300 perusahaan dengan 11 kawasan industri. Dan dengan potensi yang luar biasa ini tentu juga tidak lepas dari banyaknya permasalahan,” ucapnya.

Menurut Suhup, Diantara permasalahan yang paling mendesak adalah masih tingginya angka pengangguran Kabupaten Bekasi yang masih berada diangka 10,26 persen angkatan kerja.

“Oleh karenanya, Mari kita bersama -sama menanggulangi permasalahan pengangguran ini, dimana peran ASPHRI juga sangat diperlukan. Agar bagaimana caranya masalah pengangguran ini kita bisa bersinergi, karena pemerintah tidak mungkin bekerja tanpa bantuan dan sinergitas dengan semua komponen ketenagakerjaan,” tandas Suhup.

Mengakhiri sambutannya, ia mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1443 Hijriyah mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh anggota ASPHRI yang hadir.

“Mohon maaf lahir dan batin,” pungkasnya. (HD)